Kamis, 09 April 2015

3D-Calc

3D-Calc adalah sebuah program lembar kerja 3-dimensi untuk komputer Atari ST. Versi awal program ini dirilis pada April 1989 dan pertama didistribusikan oleh ISTARI bvba, GhentBelgia. Lembar kerja ini 3-dimensi karena memiliki 13 halaman dengan 2048 baris dan 256 lajur. Sel halaman-halaman yang berbeda dapat disalingacukan (cross-refferenced).
Program ini menyertakan sebuah bahasa skrip, dan modul teks yang terintegrasi dengan sebuah fitur impor data dari lembar kerja, memungkinkan output data terformat, mailmerge, pencetakan label, dan lain-lain. Sejak Mei 1991, versi bahasa Inggrisdidistribusikan oleh MichTron/Microdeal, Cornwall, Britania Raya. Pada Januari 1992, versi 2.3 program ini dilisensikan kepadaAtari Corporation, yang merilis terjemahan bahasa Belanda dan bahasa Perancis. Pada 1994, versi 3 dari 3D-Calc (diganti namanya menjadi 3D-Calc+) dilisensikan kepada majalah Inggris, ST Applications. Kini, perangkat lunak 3D-Calc berada di dalampublic domain dan dapat diunduh secara bebas.
Pada 1992-1993 basis sumber program ini diporting ke DOS untuk berperan sebagai basis paket perangkat lunak statistika baru, MedCalc.



Sumber : http://www.softpedia.com/get/Science-CAD/Calc-3D-Pro.shtml
http://www.brothersoft.com/calc-3d-14105.html



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014 Neynn Theme by Neynn
Sky Schemer (Sport Team)
Go Wild Fisher !!!